SIAKAD UNIVERSITAS MERDEKA
MALANG

Disusun oleh :
RISKY MUHAMMAD SYAIFUDDIN (14220085)
Program
Studi : Manajemen
UNIVERSITAS
MERDEKA MALANG
FAKULTAS
EKONOMI DAN BISNIS
2017/2018
A. Sistem
Informasi Akademik (SIAKAD)
Pengertian Sistem Informasi
Akademik Sistem menurut Kristanto dalam Wibowo adalah jaringan kerja dari
prosedur–prosedur yang saling berhubungan, berkumpul bersama–sama untuk
melakukan suatu kegiatan atau menyelesaikan suatu sasaran tertentu. Sementara
itu Sutanto dalam Wibowo Tahun 2001 menjelaskan bahwa Sistem dapat
didefinisikan sebagai sekumpulan hal atau kegiatan atau elemen atau subsisten
yang saling bekerja sama atau yang di hubungkan dengan cara–cara tertentu
sehingga membentuk satu kesatuan untuk melaksanakan suatu fungsi guna mencapai
suatu tujuan.
Sistem
adalah sekelompok unsur yang erat hubungannya antara yang satu dengan yang
lainnya, yang memiliki fungsi untuk mencapai tujuan tertentu.
Setiap sistem terdiri dari berbagai unsur, unsur–unsur tersebut merupakan
bagian yang tak terpisahkan dari sistem yang terkait. Unsur-unsur di dalam
sistem tersebut bekerja sama untuk mencapai tujuan sistem dan merupakan bagian
dari sistem yang lain yang lebih besar.Sistem adalah kumpulan dari
elemen-elemen yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Sistem
ini memberikan gambaran suatu kejadian-kejadian dan kesatuan yang nyata,
seperti tempat, barang, dan orang-orang yang betul-betul ada dan terjadi.
Sedangkan definsi lain menjelaskan bahwa sistem mengandung arti
kumpulan-kumpulan dari komponen-komponen yang dimiliki unsur keterkaitan antara
satu dengan lainnya.
Dari
pendapat di atas maka dapat disimpulkan bahwa sistem adalah suatu kelompok
jaringan kerja dari unsur- unsur dan prosedur-prosedur sistem yang bersangkutan
yang tidak terpisahkan satu dengan yang lainnya karena saling berhubungan untuk
melakukan suatu pekerjaan dalam rangka mencapai tujuan yang telah
ditentukan.Informasi adalah data yang telah diklasifikasikan atau diolah atau
diinterpretasikan untuk digunakan dalam proses pengambilan keputusan. Sistem
pengolahan informasi akan mengelolah data menjadi informasi atau mengelola data
dari bentuk tidak berguna menjadi yang berguna bagi menerimanya.
Informasi merupakan hasil pengolahan data sehingga
menjadi bentuk yang penting bagi penerimanaya dan mempunyai kegunaan sebagai
dasar dalam pengambilan keputusan yang dapat dirasakan akibatnya secara
langsung saat itu juga atau secara tidak langsung pada saat mendatang .
Informasi adalah rangkaian data yang mempunyai sifat sementara, tergantung
dengan waktu, mampu memberi kejutan atau surprise pada yang
menerimanya.
Dari penjelasan diatas dapat diambil kesimpulan bahwa
informasi adalah sekumpulan data yang telah diolah sehingga menjadi suatu
bentuk yang sangat berguna bagi penerimanya. Akademik adalah semua yang
berkaitan dengan pendidikan dan pengembangannya yang bersifat ilmiah,
akademik bisa berupa ilmu pengetahuan yang dipelajari dalam suatu
instansi pendidikan. Akademik adalah pendidikan atau proses belajar mengajar.
Febry Imam Munandar dalam Khaerur Rizal menjelaskan bahwa akademik itu sendiri
jika dilihat dari latar belakang terminologis adalah sebuah keadaan dimana
orang-orang bisa menyampaikan dan menerima gagasan, pemikiran, atau ilmu
pengetahuan sekaligus melakukan pengujian terhadapnya secara jujur, terbuka,
dan leluasa. Sistem Informasi Akademik adalah sistem komputerisasi atau
teknik pemanfaatan komputer sebagai alat bantu proses yang bertujuan untuk
mengolah dan menangani data-data akademik.
Sistem Informasi Akademik adalah suatu sistem yang
dirancang untuk keperluan pengeloaan data-data akademik dengan penerapan
teknologi komputer baik ‘hardware’ maupun ‘software’, ‘hardware’
(perangkat keras). Hardware adalah peralatan-peralatan seperti
komputer (PC maupun Laptop), Printer, CD ROM, HardDisk, Hand phone dan
sebagainya. Sedang ‘Software’ (perangkat lunak) merupakan program komputer
yang memfungsikan ‘hardware’ tersebut, sehingga seluruh proses kegiatan
akademik dapat terkelola menjadi informasi yang bermanfaat dalam pengelolaan
perguruan tinggi dan pengambilan keputusan-keputusan bagi pengambil keputusan
atau top manajemen di lingkungan perguruan tinggi.
B.
Tujuan
dan Manfaat Sistem Informasi Akademik Adapun tujuan dan manfaat yang dapat
diambil dari penerapan sistem informasi akademik adalah
1.
Pengajuan
KRSPengajuan KRS (KRS Online) merupakan tempat yang dipergunakan bagi mahasiswa untuk melakukan entry mata kuliah/pengambilan mata kuliah pada tiap
semester. Setiap mahasiswa baru dapat menggunakan fasilitas ini setelah
memenuhi semua persyaratan untuk pengajuan KRS, antara lain telah membayar SPP,
PRKS, internet, perpustakaan dsb. Pengajuan KRS ini aktif pada waktu tertentu
yaitu pada waktu KRS awal semester/semester sisipan.
2.
Dibentuknya
Siakad tujuannya adalah untuk meningkatkan informasi akademik tidak hanya bagi
mahasiswa tetapi juga sangat penting untuk dosen, dengan adanya Siakad dosen
bisa tahu persis terutama mengenai jadwal mengajar dan juga mengetahui lebih
jauh mengenai mahasiswa, yaitu dengan komunikasi secara langsung dengan
mengeluarkan Hot Massages untuk memberikan pengumuman kepada
mahasiswa.
3.
Selain
itu dengan adanya Siakad bisa mengcover mengenai presensi dosen dan apabila
dosen mempunyai kinerja buruk maka akan muncul dalam Hot massages tentang
keluhan mahasiswa terhadap kinerja dosen yang tidak pernah mengajar.
4.
Kemudian
dengan adanya Siakad membantu ploting mata kuliah, dengan jadwal tersebut untuk
hari dan jamnya menjadi lebih pasti dan pengambilan mata kuliah oleh mahasiswa
yang bisa langsung diakses, dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa
langsung memilih kelas A atau kelas yang lainnya.
5.
Keuntungan
dengan adanya Siakad banyak yang dirasakan antara lain untuk melihat data yang
diminta khususnya data akademik cepat sekali, untuk mahasiswa sendiri menjadi
lebih cepat karena dihubungkan dengan internet, efisien karena tidak perlu
datang ke kampus tetapi cukup dilakukan dirumah ataupun melalui internet
dimanapun mereka berada kecuali mereka mempunyai masalah yang harus
diselesaikan dikampus
6.
Keuntungan
yang lain bahwa nilai langsung bisa di Online, artinya mahasiswa dapat
melihat secara Online melalui komputer nilai yang dimilikinya,
kemudian mahasiswa setiap saat bisa melihat perkembangan IP dan IPK nya dan
mahasiswa juga dapat melihat mata kuliah apa yang dapat diambil selanjutnya,
salah satunya jatah KRS semester depan sudah tahu tanpa harus konsultasi
terlebih dahulu ke dosen wali.
C.
Berikut
ini system informasi manajeman universitas merdeka malang ;


v Kelebihan Sistem Informasi Akademik Kelebihan yang dimiliki
oleh Sistem Informasi Akademik adiantaranya:
a)
Gratis
dan minim investasi/modal. Layanan Siakad Online khusus yang terpasang
lokal di kampus untuk mengoperasikan beragam layanan tersebut, SIAKAD Online menerapkan
sistem satu login multi layanan
b)
Aplikasinya
nyaman dan sesuai kebutuhan setiap pengguna. Untuk kenyamanan anda
mengakses cukup mengingat satu nama pengguna (username) dan kata kunci (password)
untuk mengakses layanan-layanan yang disediakan.
c)
Skalabilitas
tinggi, aman, handal, mudah dan cepat di implementasikan. Anda tidak perlu mengalami
kerumitan pengalaman terhadap pengelolaan sistem sendiri, semua hal terkait
dengan pengorganisasian, pengembangan dan pemeliharaan sistem dibelakang
(backend) layanan SIAKAD Online merupakan tanggung jawab SAPUA sebagai
penyedia layanan. Skalabilitas dan keamanan data pada layanan SIAKAD Online akan
selalu terjaga, tidak membatasi jumlah data dan pengguna selama kampus menjadi
pelanggan SIAKAD Online. Data Anda akan selalu disimpan dan di cadangkan
(backup) di data center.
d)
Satu
login pengguna untuk akses seluruh layanan yang tersedia.Seluruh proses
otentifikasi, otorisasi dan identifikasi para pengguna (user) pada sistem
SIAKAD Online dirancang sedemikian rupa untuk mendukung upaya satu login
multi layanan dengan kerangka kerjasingle sign on system. Pengaturan hak akses
setiap individu pengguna dapat dilakukan secara mandiri oleh admin kampus yang
telah terdaftar SIAKAD Online.
e)
Fleksibel
dan up to datemengikuti perkembangan aturan pendidikan di Indonesia. Pengembangan
sistem akan selalu dijaga up to date, tidak hanya terbatas pada aplikasi
perangkat lunak atau sistem dibelakang (backend). Anda tidak perlu khawatir
memodifikasi sistem atau aplikasi di SIAKAD Online jika diperlukan untuk menyesuaikan dengan aturan-aturan
pendidikan yang di berlakukan secara nasional.
v Kekurangan Sistem Informasi Akademik Kekurangan-kekurangannya
ialah:
a)
Memerlukan
Fasilitas Internet yang cepat Karena SIAKAD Online ialah layanan berbasis
internet (web), maka setiap kampus harus memiliki beberapa tempat yang memiliki
jaringan internet / hotspot area agar para mahasiswa atau dosen dapat
melihat dan mengetahui informasi-informasi seputar perkuliahan secara cepat
dan real time.
b)
Banyak
item-item/forum layanan yang tidak bisa digunakan alias tidak berfungsi, Terdapat
beberapa layanan SIAKAD Online yang tidak dapat berfungsi seperti portal
akademik universitas, seringakali hanya bisa dibuka atau diakses menjelang
pengisian KRS saja atau tidak bisa digunakan setiap saat.
c)
Kurangnya
panduan untuk menggunakan layanan SIAKAD Online Terkadang mahasiswa
mengalami kesulitan untuk menggunakan portal akademik karena tidak ada petunjuk
atau panduan untuk menggunakannya, terlebih bagi mahasiswa baru.
d)
Bayar lunas di datanya belum lunas yang sering di keluhkan
mahasiswa.
e)
Mengurus krs tidak bisa dilakukan lewat siakad saja harus
kekampus untuk mengeprof datanya baru bisa bayar dan harus tanda tangan ke
dosen wali juga.
v
Kelemahan siakad menurut dosen;
Ø tidak bisa melebihi 40
mahasiswa dalam menentukan kelas bila
ada pindahan dari kelas lain siakad itu tidak bisa mengunci kareana batas
maksimal kelas 40 di sistem siakad.( dr. rudy wahyono,se.,mm)
v kelemahan siakad menurut
karyawan unmer;
Ø sering terjadi ke eroran
sistem siakad( mbk april )
v kelemahan siakad menurut
mahasiswa;
Ø sistem siakad sulit
dipahami oleh mahasiswa baru
( rizal eko )
0 komentar:
Posting Komentar